Senin, 23 April 2012


Feature News:

SEKRE FOTKOM 401

Sekre Fotkom 401tempat bernaung anak-anak Fotkom 401, yakni suatu KSM(kegiatan studi mahasiswa) di Kampus 2 UPN Veteran Yogyakarta. Sekre ini didirikan sejak tahun 2001 oleh Mahasiswa  Jurusan Ilmu Komunikasi yang tujuannya untuk menampung Mahasiswa/i yang mempunyai hobi di bidang Fotografi.

Tempat yang sederhana,  tapi memiliki banyak sejarah. Sekre ini telah berdiri selama 12 tahun,  telah banyak pergantian generasi dari tahun ke tahunnya. Dari generasi Angkatan pertama pada tahun 2001 hingga angkatan dua belas. 

Dengan keberadaan Sekre Fotkom 401, diharapkan mahasiswa yang hobi fotpgrafi dapat meyalurkan bakatnya di KSM Fotkkom 401. Bahkan sekre Fotkom 401 memiliki kegiatan yang dinamakakan Fotkom Day, yakni kegiatan rapat harian yang dilakukan pada setiap hari senin dan kamis.

Sekre berbasis Fotografi ini,  memiliki beberapa staf di dalamnya. Seperti ketua Fotkom 401 periode 2011-2012 (Novia Hadiputri), wakil ketua ( Hendra nurdiyansyah) dan staf yang lainnya. Diantara yang lainnya, staf yang berjiwa pahlawan tanpa tanda jasa, yakni Kesekretariatan. Berkat mereka sekre Fotkom 401 selalu dijaga dalam hal kebersihan, keamanan Kerapian, barang dan aset di dalam sekre Fotkom 401.

Ketika melihat sekre Fotkom 401, ada banyak sekali karya-karya fotografi dari anak-anak Fotkom 401,  sehingga menambah ciri khas tersendiri bagi Sekre tersebut.  berbagai bentuk Genre foto menghiasi dinding sekre.  Satu hal yang penting ketika melewati Sekre Fotkom 401 adalah keramahan anak-anak Fotkom itu sendiri.

Sekre Fotkom 401,  tidak hanya memiliki sebuah aset berbasis Fotografi saja, melainkan juga berbagai Prestasi di bidang lainnya seperti Juara 1 Lomba Futsal, hal ini membuktikan  diri bahwa Fotkom 401 Memiliki segudang kualitas  yang bersinar dalam hal selain Fotografi.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar